TRAINING OF ORGANIZATION HMPS PII “LIBRATION” 2024: BERCENGKRAMA DALAM MENINGKATKAN KINERJA INDIVIDU PADA ORGANISASI

Pada hari Sabtu,25 Mei 2024 – kegiatan Training Of Organization dilaksanakan secara offline untuk pertama kalinya yang bertempat di Auditorium Gedung C Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang yang di hadiri oleh seluruh anggota Himpunan Mahasiswa Perpustakaan dan Ilmu Informasi “Libration” periode 2024. Acara ini dijadwalkan dimulai pada pukul 09.00 WIB tetapi terjadi kemoloran sehingga dimulai pada pukul 09.20 WIB yang secara langsung dibuka oleh kedua MC saudari Kharisma Shofiana Azizah dan saudari Syahilatul Munna Nabila Al Zindy.

Pembukaan Oleh Master Of Ceremoni

Acara selanjutnya yaitu pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang dibacakan oleh saudari Deby Alfa Alfi Robiati pada pukul 09.24 – 09.30 WIB. Kemudian pada pukul 09.30 – 09.33 WIB menyanyikan lagu Indonesia Raya yang di pandu oleh saudari Adisha Saraswati. Selanjutnya, pada pukul 09.33 – 09.36 WIB penyampaian sambutan Ketua Pelaksana Training Of Organization Saudara Muhammad Iqbal Annasyit. Kemudian, pada pukul 09.36 – 09.39 WIB dilanjutkan dengan Sambutan yang kedua oleh Saudara Priaji Dewa Sasikirana selaku Ketua Himpunan Mahasiswa Program Studi Perpustakaan dan Ilmu Informasi “LIBRATION” 2024.

Sambutan Ketua HMPS PII “Libration”2024
Sambutan Ketua HMPS PII “Libration”2024

Kemudian, memasuki acara inti yaitu penyampaian materi yang pertama. Sebelum lanjut ke materi, MC memperkenalkan Moderator yang akan memandu selama penyampaian materi. Pada pukul 09.39 – 09.40 WIB MC membacakan CV Moderator, dilanjutkan dengan perkenalan pemateri melalui CV pada pukul 09.40 – 09.45 WIB yang dibacakan secara langsung oleh Moderator Saudari Adinda Fadhila Puteri. Selanjutnya, pada pukul  09.45 – 10.08 WIB penyampaian materi pertama yakni tentang Keorganisasian yang disampaikan oleh Saudara M. Daisak Syamaidzar.

Penyampaian Materi Keorganisasian

Kemudian, setelah penyampaian materi selesai pada pukul 10.08 – 10.33 WIB dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang dilakukan secara antusias oleh seluruh peserta. Setelah sesi tanya jawab berakhir, dilanjutkan pembacaan penugasan oleh moderator dan dilanjutkan dengan sesi penyerahan plakat serta sesi dokumentasi.

Penyerahan Plakat Kepada Pemateri

Acara selanjutnya yaitu ice breaking yang berlangsung pada pukul 10.33 – 11.00 WIB. Kegiatan ice breaking dilakukan dengan memanggil perwakilan peserta untuk menyampaikan kembali materi yang sudah di dapatkan. Dilanjutkan dengan permainan games yang di pandu secara langsung oleh panitia yang bertugas yakni Haryu Ridho Mukti.

Ice Breaking

Selanjutnya, memasuki materi yang kedua pada pukul 11.00 – 11.02 WIB dengan perkenalan Moderator yang kedua melalui CV yang dibacakan oleh MC. Kemudian pada pukul 11.02 – 11.10 WIB perkenalan pemateri kedua melalui CV yang dibacakan oleh Moderator yakni Saudari Arifah Azwa Magfiroh. Selanjutnya, pada pukul 11.10 – 11.35 WIB penyampaian materi kedua yaitu public speaking yang disampaikan oleh Moch. Hilmy Fuad Nidhom.

Penyampaian Materi Public Speaking

Kemudian, setelah penyampaian materi selesai pada pukul 11.35 – 12.20 WIB dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Sesi tanya jawab yang kedua peserta tak kalah antusiasnya dengan materi yang pertama. Setelah sesi tanya jawab berakhir dilanjutkan dengan pembacaan penugasan materi yang kedua yang dibacakan oleh moderator dan dilanjutkan dengan penyerahan plakat serta sesi dokumentasi.

Penyerahan Plakat Kepada Pemateri

Acara selanjutnya yaitu ice breaking pada pukul 12.20 – 12.43 WIB, ice breaking sesi kedua ini berbeda dengan sesi pertama. Yakni pelaksanaan ice breaking yang kedua dilakukan dengan meminta perwakilan peserta untuk mencoba mempraktikan public speaking di depan peserta yang lainnya. Setelah itu, dilanjutkan dengan sesi quiz yang memanfaatkan website quiziz. Pada sesi quiz kali ini, yang mendapatkan nilai tertinggi akan mendapatkan hadiah. Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan hadiah bagi yang memiliki nilai tertinggi dan penyerahan hadiah bagi peserta yang sudah aktif bertanya.

Selanjutnya, memasuki penghujung acara pada pukul 12.43 – 12.45 WIB diakhiri dengan pembacaan doa yang dibacakan oleh Saudara Mohammad Jamaluddin Alawi, dan dilanjutkan dengan penutupan acara oleh MC. Setelah acara ditutup oleh MC dilanjutkan dengan sesi dokumentasi seluruh peserta dan pemateri. Acara Training Of Organization berakhir dan selesai pada pukul 12.50 WIB.

Categories: Berita

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *